Web ini merupakan Media online Mapel Ekonomi SMAN 4 Cilegon - Selamat Datang di Tahun Pelajaran 2025/2026 - ©2025

Rabu, 24 April 2013

Jurnal Penutup (1) Perusahaan Jasa

Standard

Ayat Jurnal Penutup adalah ayat jurnal yang dibuat pada akhir periode akuntansi untuk me-nol-kan akun-akun nominal dan dipindahkan ke akun ekuitas melalui ikhtisar laba rugi

Ayat Jurnal Penutup berfungsi mengikhtisarkan semua pos-pos yang mempengaruhi perubahan ekuitas selama periode akuntansi. Akun-akun yang ditutup pada jurnal penutup adalah pendapatan, beban, laba atau rugi usaha, dan prive.

Berikut susunan dalam jurnal penutup:
  1. Menutup akun pendapatan: debit akun pendapatan dan kredit akun ikhtisar laba rugi sebesar saldo pendapatan.
  2. Menutup akun-akun beban: kredit akun-akun beban sebesar masing-masing saldo akun beban, debit akun ikhtisar laba rugi sebesar jumlah seluruh beban.
  3. Jika memperoleh laba: debit ikhtisar laba rugi dan kredit akun modal sebesar saldo laba. Jika memperoleh rugi: debit akun modal, kredit akun ikhtisar laba rugi sebesar saldo rugi.
  4. Menutup akun prive: debit akun modal, kredit akun prive sebesar saldo prive.

http://poppyindrilestari0821290068.blogspot.com



















Sumber: Prinsip-prinsip Akuntansi 1, SMA Kelas XI, Yudhistira

Artikel Terkait:
Jurnal Penutup (2) Perusahaan Dagang

0 comments:

Posting Komentar